Samsung Galaxy NX, Kamera Android Berkualitas DSLR - Setelah sebelumnya sempat dibahas informasi terkait Samsung Galaxy Ring yang digadang-gadang menjadi ponsel Jelly Bean murah. Kini akan dilanjutkan dengan Samsung Galaxy NX yang merupakan penggabungan antara teknologi kamera dan smartphone. Penasaran. Simak baik-baik informasi berikut ini.
Jika anda suka fotografi pasti sudah tahu kamera DSLR yang menghasilkan gambar dalam kualitas bagus. Namun di sisi lain kamera DSLR memiliki masalah dalam hal konektivitas. Oleh sebab itulah Samsung meluncurkan kamera mirorless dengan menggunakan OS android agar memberikan kualitas hasil gambar dan kemudahan dalam hal konektivitas.
Galaxy NX baru saja diperkrnalkan secara resmi dalam acara Samsung Premiere di london pada kamis tanggal 6 Juni 2013 kemarin. Wakil Presiden Samsung Electronic Eropa mengatakan, "Galaxy NX adalah kamera pertama dengan lensa yang bisa diganti-ganti (interchangeable) yang menggunakan sistem operasi Android".
Samsung Galaxy NX dibekali dengan prosesor quad-core 1,6 GHz "Pega-Q", RAM 2GB, layar sentuh selebar 4,8 inci, dan juga menggunakan OS android terbaru yakni Jelly Bean (4.2). Selain itu Galaxy NX juga memiliki konektivitas LTE/ 3G, WiFi IEEE 802.11a/b/g/n, dan Bluetooth 4.0. Soal penyimpanan, kamera ini memiliki memori internal 16GB yang bisa diekspansi dengan slot micro-SD hingga 64GB.
Masalah kameranya sudah tidak usah ditanyakan lagi, gagdget yang satu ini memang spesialis pada kamera. Dengan sensor APS-C dengan resolusi 20 megapixel, sistem autofokus "hybrid" (contrast detect ditambah phase detect AF), dan viewfinder elektronik atau EVF yang ditempatkan di bagian "punuk" kamera, serta lensa yang bisa dicopot, layaknya kamera mirrorless. Sejauh ini ada 13 pilihan lensa yang bisa dipasangkan dengan perangkat tersebut sesuai kebutuhan, membuat semakin memperhebat kamera yang satu ini.
Untuk sobat yang ingin mengetahui spesifikasi lengkap terkait Samsung Galaxy NX silahkan simak informasinya di bawah ini:
- LCD touch screen berukuran 4,8 Inci
- Processor quad-core 1,6GHz
- RAM 2GB
- Memory internal 16GB
- 3G/4G LTE
- Wi-Fi a/b/g/n
- Bluetooth 4.0
- GPS
- GLONASS
- OS Android 4.2.2 Jelly Bean
- Samsung Kies
- Adobe Photoshop Lightroom
- dimensi 136.5 x 101.2 x 25.7 (37.65)
- Baterai 4360mAh
- Berat 495 gram
- Kamera 20,3 megapixel
- APS-C CMOS sensor dengan dukungan DRIMe IV Image Signal processor
- Advanced Hybrid Auto Focus system
- kecepatan 1/6000 sec shutter speed
- 8.6fps shooting
- ISO hingga 25.600
- Lens shift image stabilization
- Built-in Pop-up flash
Nah, itulah tadi informasi mengenai Samsung Galaxy NX, Kamera Android Berkualitas DSLR. Semoga dapat memberikan manfaat bagi kawan-kawan BugTekno semua. Baca juga informasi lain terkait 5 HP Android Murah Terbaik.
Saturday, June 22, 2013
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment